Kemandirian (1)

Saya memilih kemandirian bersama pasangan karena belum dikaruniai keturunan.
Ada beberapa hal yang kami sepakati untuk melatih kemandirian diri agar kalau kita berjauhan kita siap, walaupun dari hati yang terdalam saya tidak akan siap :D

1. Bisa mengendarai motor matic
2. Bisa mengendarai mobil
3. Suami bisa memasak

Part (1)

Saya adalah pribadi yang mandiri sebelum menikah, terbiasa pergi kemana mana sendiri naik motor,  sampai ketika saya menikah suami tergolong posesif, takut kalau saya lelah dijalan, takut ada apa apa dijalan jadi saya terbiasa jadi penumpang :D itu dilakukan kalau suami saya tidak keluar kota. Sampai suatu hari saya  taruh motor kesayangan saya dirumah orang tua saya karena jarang dipakai. Dirumah  kami hanya ada motor matic sedangkan saya tidak pede mengendarainya, saya takut bertahun tahun bahkan saya gak berani kalau mengendarainya. Tapi keadaan memaksa saat suami tidak bisa mengantar dan hanya ada pilihan angkot dan motor matic . Dan saya coba mengendarainya dari rumah ke kantor ... taraaa sampai juga :D
Bahkan sekarang saya merasa lebih enak motor matic :P

Pelajaran berharga kita akan lebih bisa memaksa kemampuan kita kalau terjepit :D hahaha..
Alhamdulillah

Comments

Popular Posts